Reses Perdana , Anggota DPR RI Bahtra Bagikan Sembako Di kecamatan Mandonga

Sultratoday.co.id.Sultra – Anggota DPR RI Bahtra S.PWK bagikan ratusan paket sembako kepada warga kurang mampu dengan mengunjungi rumah warga secara door to door.

Reses perdana Anggota Fraksi dari Partai Gerindra ini dilaksanakan Di Lorong Mata Air, Kecamatan Mandonga,Kelurahan Mandonga, Kota Kendari Provinsi Sulawesi Tenggara. Rabu, ( 13/07).

“Hari ini saya secara langsung membagikan paket sembako dikota Kendari khususnya di kelurahan Mandonga, dengan cara door to door,” Ujar Bahtra kepada awak media.

Dalam kunjungannya, beberapa warga Kendari menyambut haru pembagian sembako tersebut. Hal ini juga dilakukan guna menyerap aspirasi masyarakat setempat. Kegiatan ini juga akan dilaksanakan di beberapa wilayah nantinya.

“Saya melakukan cara pembagian sembako door to door agar bisa berinteraksi langsung dengan masyarakat, selain itu saya juga menyerap beberapa aspirasi dari ibu ibu dari pembagian paket tersebut, kegiatan ini tidak hanya di lakukan di kota kendari tetapi akan di lakukan di beberapa daerah,” ujar Bahtra pula.

Bahtra menambahkan, kunjungan kerja kali ini bukan hanya sekedar pada momen pilcaleg semata , namun ini merupakan wujud tanggung jawab sosial yang seharusnya menjadi tanggung jawab sebagai wakil rakyat dapil propinsi Sulawesi tenggara.

“Semoga kegiatan sosial ini bisa membantu masyarakat yang berhak untuk mendapatkan paket sembako tersebut, kedepan saya tetap komitmen untuk terus berkarya demi kepentingan seluruh masyarakat Sulawesi Tenggara,” tuturnya pula. (RN)

Optimized by Optimole